Nagoya Course Berdiri di Bulan September 2013 lalu dan setahun kemudian Pemerintah Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, memberikan Izin Operasional dengan No. 421.9/018/DISDIK/2014.

Lembaga yang bergerak di bidang Pendidikan Luar Sekolah ini mengkreasikan atmosfer belajar Bahasa Inggris dan Matematika serasa di rumah sendiri atau bernuansa rumahan (Feels like Home) sehingga siswa-siswi tidak mudah jenuh.

Saat ini Nagoya Course bukan saja bergerak di bidang KURSUS namun juga memperlebar sayap dengan membuka Bimbingan Belajar/BIMBEL untuk Persiapan Masuk Perguruan Tinggi Negeri dan Masuk Sekolah Kedinasan seperti PKN STAN, STIS, STIN, IPDN, dll.

Program-program yang diasuh sangat diminati oleh ratusan  hingga ribuan siswa SD,SMP,SMA/SMK dan Umum ini hingga pertahunnya jumlah siswa mencapai 425 orang lebih karena Lulusan Lembaga ini banyak diterima di Universitas Negeri Favorite dan Sekolah kedinasan  seperti STAN dan Akamigas.

Founder Lembaga ini adalah Bapak Parlindungan Hutabarat, S.Pd.,M,Hum,.seorang guru SMA di Sibolga yang sederhana, beliau melihat kebutuhan anak-anak yang kurang mampu mengikuti kursus ditempat yang mahal dan sering mendapat keluhan dari mereka agar Tapteng Sibolga memiliki kursus yang berkualitas bagus namun biayanya dikondisikan dengan keadaan orang tua siswa. Beliau bahkan memberanikan diri setiap tahunnya menampung 20 orang digratiskan mengikuti les bagi yatim piatu, korban bencana alam dan keluarga miskin. Beliau berkata bahwa Orang Miskin harus pintar dan jangan dibebani dengan biaya mahal karena uang les yang diperoleh dari siswa yang beruntung dapat disubsidi silang terhadap yang kurang beruntung.

Dengan mengandalkan DISIPLIN ala Jepang karena semua harus serba on time atau tepat waktu dipadu dengan pembinaan spritual siswa-siswi yang super ketat disamping mengasah ilmu pengetahuan yang up date menjadikan siswa-siswi betah belajar bersama para staf pengajar yang notabene Lulusan Sarjana dan Master dari dalam dan Luar Negeri.

Saat ini Nagoya Course memiliki Cabang- cabang dan kantor pusat seperti :

1. Nagoya Course-1 : Jl.PSP.No.101 Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah.

2. Nagoya Course-2 : Jl.Pasar Baru, Samping Gereja Katolik, Lintong Nihuta.Humbahas.

3. Nagoya Course-3 : Jl. Lukas Kompleks Gereja HKI, Belakang BKD, Dolok Sanggul

4. Nagoya House      : Jl. PSP. No.68 Sibuluan, Kabupaten Tapanuli Tengah.

5.Nagoya Course - 4 : Jl.Faisal Tanjung, Simp. Empat Tukka.

6. Nagoya Course - 5 Jl. Oswald Siahaan No.95 Pintu Angin

7. Nagoya Course  - 6 : Siborong-borong.

Sekarang, lembaga ini juga sedang mengasuh Bimbel CPNS dan persiapan kuliah berupa TOEFL dan TOEIC.

Saat ini, Nagoya Course membuka lowongan kerja di Kabupaten Humbang Hasundutan, Dolok Sanggul, Sumatera Utara dengan posisi berikut ini:




SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:





👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇