Yayasan Maju Tapian Nauli (MATAULI) didirikan oleh tokoh-tokoh masyarakat Kabupaten Tapanuli Tengah dan Sibolga pada 1 Februari 1991 yang turut berperan serta dalam meningkatkan kualitas SDM melalui pendidikan. Pada tahun 1994 didirikan SMAN 1 Matauli, sekolah tersebut telah terbukti menghasilkan SDM berkualitas dan berdaya saing tinggi.

Mengingat besarnya potensi di sektor perikanan dan kelautan di Kabupaten Tapanuli Tengah dan Kota Sibolga yang perlu dikelola untuk meingkatkan kesejahteraan masyarakat, maka didirikanlah Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli (STPK Matauli) pada tahun 2018 berdasarkan Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor : 381/KPT/I/2018. Ini adalah bentuk nyata keseriusan Yayasan MATAULI terhadap peningkatan kualitas SDM melalui pendidikan yang handal untuk semua pelaku pembangunan di sektor perikanan dan kelautan.

Keberadaan sumber daya kelautan dan perikanan yang demikian besar merupakan peluang bagi sumber pertumbuhan ekonomi nasional dan wahana untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pembangunan perikanan dan kelautan memiliki peran yang sangat strategis dalam mendukung keberhasilan pembangunan nasional. Dalam kaitan ini, maka sumberdaya manusia, ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang perikanan dan kelautan menjadi sangat penting, guna menunjang pembangunan perikanan dan kelautan.

Pada masa yang akan datang, investasi yang diperlukan untuk mengelola sumberdaya perikanan dan kelautan tidak hanya investasi dalam bentuk modal finansial saja, akan tetapi juga diperlukan investasi sumberdaya manusia (SDM) berkualitas yang mampu mengisi kebutuhan SDM di bidang Perikanan dan kelautan. Dalam rangka meningkatkan kualitas SDM yang handal untuk semua pelaku pembangunan di sektor perikanan dan kelautan, maka diperlukan pengembangan pendidikan perikanan dan kelautan berupa pendirian sekolah tinggi perikanan.

Pendirian Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli ini berdasarkan dokumen RT/RW perikanan dan kelautan yang mempunyai wilayah pengembangan yang potensial. Oleh karena itu, pembangunan sekolah tinggi ini harus dapat mendukung pembangunan secara makro dan untuk meningkatkan kesejahteraan penduduk.

Diharapkan dengan berdirinya Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli memberikan peluang kepada generasi muda khususnya di Kabupaten Tapanuli Tengah dan Provinsi Sumatera Utara, serta umumnya di Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk mengenyam pendidikan di bidang perikanan dan kelautan.

Diharapkan Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli mampu menghasilkan SDM yang unggul sehingga dapat diserap oleh masyarakat, pasar dan dunia kerja khususnya yang terkait dengan bidang perikanan dan kelautan. “Bersama Matauli, Maju Bahari”.

TUJUAN STPK MATAULI
Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan, keunggulan akademik, dan kompetensi tinggi, serta profesional untuk dapat menerapkan, mengembangkan dan/atau menciptakan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang perikanan dan kelautan;

Menghasilkan ilmu pengetahuan dan teknologi bidang perikanan dan kelautan yang unggul serta menyebarkan dan mengupayakan penggunaannya oleh masyarakat dan industri; dan

Menghasilkan sistem kebijakan dan teknologi tepat guna bidang perikanan dan kelautan yang unggul dan kompetitif yang mampu mendukung pembangunan masyarakat madani.

Saat ini, Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli membuka lowongan kerja di Tapanuli Tengah, Sumatera Utara dengan posisi berikut ini:


Jika anda berminat untuk memenuhi kualifikasi diatas, segera antar langsung lamaran lengkap, CV, Fotocopy Ijasah Terakhir / Transkip Nilai, Pasphoto terbaru dan dokumen yang diperlukan ke:
Sekolah Tinggi Perikanan dan Kelautan Matauli
Jl. Ki Hajar Dewantara No. 1 Pandan, Tapanuli Tengah - Sumatera Utara

SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:





👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇