Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) merupakan salah satu lembaga yang melakukan pengelolaan zakat secara nasional. BAZNAS merupakan Lembaga pemerintah nonstruktural yang bersifat mandiri dan bertanggung jawab kepada Presiden melalui Menteri Agama. BAZNAS berkedudukan di ibu kota negara.

Saat ini, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) membuka lowongan kerja di kota Medan, Sumatera Utara untuk posisi berikut ini:

BAZNAS Sumut membuka kesempatan bagi Anda yang ingin bergabung sebagai Amil
Pelaksana BAZNAS Sumut dengan posisi:
1. Kepala Divisi Pendayagunaan (1 orang)
2. Digital Marketing Communication (1 orang)
3. Staf Administrasi (1 orang)
4. Staf Hukum dan Pengadaan (1 orang)
I. Persyaratan Umum :
1. Warga Negara Indonesia.
2. Beragama Islam.
3. Bertakwa kepada Allah SWT.
4. Berakhlak mulia.
5. Memiliki integritas yang tinggi.
6. Sehat secara jasmani dan rohani.
7. Tidak menjadi pengurus, pimpinan, ataupun anggota partai politik.
8. Tidak terlibat dalam organisasi yang dilarang oleh pemerintah.
9. Tidak pernah dijatuhi hukuman pidana atas tindak kejahatan yang diancam dengan
pidana penjara.
10. Bersedia bekerja secara penuh waktu.
11. Bersedia mengundurkan diri dari jabatan sebagai pengurus dan/atau pegawai
lembaga pengelola zakat lainnya maupun organisasi lain, apabila terpilih.
12. Dapat mengoperasikan pc/laptop dan menguasai ms. office (word, excel, power point,
dll) serta layanan Google Workspace.
II. Persyaratan Khusus :
1. Kepala Divisi Pendayagunaan :
a. Minimal Pendidikan S1
b. Berusia maksimal 35 (tiga puluh lima) tahun
c. Memiliki kompetensi dalam pengelolaan zakat dan memiliki pengalaman minimal
1 tahun.

2. Digital Marketing Communication :
a. Minimal Pendidikan S1
b. Berusia maksimal 30 (tiga puluh) tahun
c. Berpengalaman sebagai konten kreator di media sosial baik pribadi maupun
Lembaga
d. Menguasai desain grafis dan video editing, dibuktikan dengan melampirkan
portofolio
e. Menguasai photography dan videography
3. Staf Administrasi :
a. Minimal Pendidikan S1
b. Berusia maksimal 30 (tiga puluh) tahun.
4. Staf Hukum dan Pengadaan :
a. Minimal Pendidikan S1 Hukum
b. Berusia maksimal 30 (tiga puluh) tahun.
III. Kelengkapan Berkas :
1. Surat Permohonan ditujukan kepada Ketua BAZNAS Sumut, dengan mencantumkan
no HP/WA yang dapat dihubungi.
2. Daftar Riwayat Hidup.
3. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK)
4. Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) (jika ada).
5. Pas foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 3 (tiga) lembar.
6. Salinan Ijazah pendidikan terakhir.
7. Surat Pernyataan yang dibubuhi materai 10.000, sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang-undangan, yang menyatakan bahwa calon Amil BAZNAS Provinsi Sumatera
Utara :
a. Tidak menjadi pengurus, pimpinan, atau anggota partai politik.
b. Tidak terlibat dalam organisasi yang dilarang oleh pemerintah.
c. Tidak pernah dijatuhi hukuman pidana atas tindak kejahatan yang diancam
dengan pidana penjara.
d. Bersedia mengundurkan diri dari jabatan sebagai pengurus dan/atau pegawai
pengelola zakat lainnya maupun organisasi lainnya, apabila diterima.
e. Bersedia bekerja penuh waktu.
8. Portofolio yang mendukung
IV. Pendaftaran dan Ketentuan :
1. Pengumpulan berkas hanya secara fisik tidak secara elektronik
2. Berkas diantar langsung di Kantor BAZNAS Sumatera Utara, Jl. Rumah Sakit Haji
Medan, dengan ketentuan sebagai berikut :
a. Map merah, untuk posisi Kepala Divisi Pendayagunaan

b. Map biru, untuk posisi Digital Marketing Communication
c. Map kuning, untuk posisi Staf Administrasi
d. Map hijau, untuk posisi Staf Hukum dan Pengadaan
3. Waktu pengumpulan berkas dimulai dari 04 s.d 14 Maret 2025 (Hari Senin s.d Jumat,
pukul 09:00 - 16:00 WIB).
4. Berkas disusun secara rapi sesuai dengan urutan dalam kelengkapan berkas diatas
V. Tahapan Seleksi :
1. Adapun tahapan seleksi adalah sebagai berikut:
a. Seleksi Administrasi;
b. Seleksi Kompetensi dan Wawancara.
2. Peserta yang dinyatakan lulus pada tahapan seleksi administrasi akan dihubungi oleh
panitia seleksi dan dimasukkan ke dalam Grup WhatsApp Pendaftaran Calon Amil.
3. Adapun pengumuman seleksi kompetensi dan wawancara selanjutnya akan
disampaikan melalui grup WhatsApp tersebut.

VI. Ketentuan Lain :
1. Berkas lamaran yang diterima oleh Panitia Seleksi tidak akan dikembalikan.
2. Selama proses seleksi, peserta tidak akan dipungut biaya, dan Panitia Seleksi tidak
bertanggung jawab atas biaya yang telah dikeluarkan oleh peserta.
3. Panitia Seleksi tidak melayani surat-menyurat atau korespondensi dalam bentuk
apapun.
4. Keputusan yang diambil oleh Panitia Seleksi bersifat final dan tidak dapat diganggu
gugat.

SUMBER LENGKAPNYA

Info Grafis:


PENERBIT: PT LJL
WHATSAPP DIGITAL MARKETING: +62 831-9840-7189
LINK OFFICIAL SOCIAL MEDIA & GROUP: https://linktr.ee/lokershareinone
DONASI: https://saweria.co/lokershareinone

SELALU BACA WARNING DARI LOKERINONE.COM.

Baca Berita Terupdate berikut ini:

Warning: Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan karena sejatinya pendaftaran lowongan pekerjaan itu gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun. Pastikan lowongan pekerjaan di situs resminya atau pun social medianya yang valid.



👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇