PT Industri Nuklir Indonesia (Persero)  sebelumnya bernama PT Batan Teknologi (Persero) merupakan satu-satunya Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dalam industri berbasis teknologi nuklir.

PT Industri Nuklir Indonesia didirikan berdasarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 4 tahun 1996 tentang Penyertaan Modal Pemerintah dalam Persero, dengan nama PT Batan Teknologi (Persero).

PT Industri Nuklir Indonesia didirkan engan modal dasar dari BATAN berupa pengalihan tiga pusat penelitian yang meimiliki potensi komersial yaitu fasilitas produksi radioisotop dan radiofarmaka, fasilitas produksi elemen bakar nuklir serta fasilitas jasa teknik.

Bidang usaha ini mempunyai karakteristik khusus, didukung oleh fasilitas produksi yang canggih dan teknologi tinggi, bersifat strategis, serta dioperasikan oleh tenaga berpengalaman dan bersertifikasi khusus di bidang nuklir, khususnya Nuclear Safety Security and Safeguards.

Lalu PT INUKI (Persero) mengembangkan usaha dalami bidang produksi radioisotop dan radiofarmaka untuk keperluan medis dan industri yang dilaksanakan oleh Divisi Produksi Radioisotop dan Radiofarmaka (RI/RF).

Divisi Produksi Elemen Bakar Nuklir (EBN) menghasilkan produk elemen bakar nuklir untuk memenuhi kebutuhan reaktor riset BATAN, sedangkan fasilitas jasa teknik berupa kegiatan masining untuk komponen industri dilaksanakan oleh Divisi Jasa Teknik.

Saat ini PT Industri Nuklir Indonesia (INUKI) Persero membutuhkan tenaga kerja untuk mengisi posisi sebagai Staff Legal dengan syarat berikut ini:
Berjenis kelamin Pria/Wanita
Usia maksimal 30 tahun
Pendidikan S1 Hukum
Berpengalaman dibidang Investasi minimal 2 tahun
Mempunyai sertifikat kerja di lav firm
Dapat bekerjasama dalam tim
Bisa berkomunikasi dengan Bahasa Inggris melampirkan TOEFL (Minimal 500)
Mengerti Ms. Office, OSS dan bisa membuat presentasi
Melaksanakan tugas pengolahan dokumen kontrak/legal drafting bidang investasi perusahaan
Mengolah dan menyusun peraturan dan surat keputusan Direksi
Mencatat rekamanan kualitas dibidang kebijakan Perusahaan dan mendistribusikan pada pihak terkait
Membantu pengolahan saran dan masukan dibidang Investasi sebagai pertimbangan hukum kepada Direksi melalui atasan langsung
Mengurus operasi perusahaan, baik dalam rangka produksi maupun pemasaran antara lain: Biodata Perusahaan, NIB, Ijin
Operasi Instalasi Produksi dan Ijin Pemanfaatan Zat Radioaktif dari BAPETEN, dll

Berkas yang diperlukan: Surat lamaran, fotokopi KTP, CV, Ijazah, Transkip Nilai Asli atau Legalisir Dokumen maksimal 1 MB

Kirimkan berkas lamaran Anda ke:
DIREKTUR KEUANGAN dan SDM
PT INUKI (Persero)
Kawasan Puspitek Gedung 70 Setu, Tangerang Selatan – Banten 15314
atau Melalui Email: recruitment@inuki.co.id
Subjek: (Nama)_LEGAL DRAFTING bidang Investasi




👇👇👇 Baca Juga 👇👇👇